Optimis tersebut setelah melihat berbagai proses uji kelayakan dan kepantasan selama dua minggu terakhir serta hasil survey internal yang telah dilaksanakan PDIP terkait Pilkada di Kabupaten Lamandau, kata Perwiragato di Nanga Bulik, Sabtu.
"Sampai sekarang ini memang saya masih belum mendapatkan rekomendasi dari PDIP. Tapi yakin dan optimis sekali Partai akan merekomendasikan saya di Pilkada Lamandau," tambah Ketua DPC PDIP Kabupaten Lamandau ini.
Ayah dua putri ini ini mengaku telah menyusun visi dan misi untuk maju di Pilkada kabupaten berjuluk "Bumi Bahaum Bakuba" ini. Visinya ingin mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan sumber daya manusia, infrastruktur, dan pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan.
Sementara misinya, membangun dan memperkuat ekonomi masyarakat, meningkatkan kualitas sumber daya manusia agar dapat bersaing, mewujudkan pola hidup masyarakat yang sehat, menciptakan kondisi aman, membangun dan mengembangkan sarana dan prasarana sektor pariwisata.
"Misi saya juga ingin mewujudkan pengelolaan suber daya alam dan lingkungan, dan melanjutkan pembangunan infrastruktur jalan, dan meningkatkan ekonomi kerakyatan yang berbasis kinerja," kata pria kelahiran 20 November 1971 di Sungai Buluh Kabupaten Lamandau.
Walau telah menyusun visi-misi, dia tetap menyebut bahwa rekomendasi PDIP untuk mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati yang maju di Pilkada Lamandau bisa saja diberikan kepada calon lain yang telah mendaftar.
"Tidak menutup kemungkinan juga rekomendasi PDIP, saya justru direkomendasikan sebagai calon wakil bupati. Saya sebagai anggota dan kader partai, apapun keputusan partai sudah seharusnya saya taat dan mengikuti apa yang telah menjadi keputusan partai," kata Perwiragato.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lamandau ini telah mendaftarkan ke sejumlah Partai Politik, yakni PDIP, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).
Editor: Admin Kalteng
COPYRIGHT © ANTARA 2017
0 Response to "Waket DPRD Optimis Diusung PDIP di Pilkada Lamandau"
Posting Komentar