Waspada!! Alat Berat Di Perkebunan Jadi Sasaran Pencuri

Sampit (Antara Kalteng) - Perusahaan besar swasta di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, diminta meningkatkan pengamanan alat berat berat karena rawan dicuri.

"Kami ada menerima laporan dari salah satu perkebunan kelapa sawit yang spare part (suku cadang) alat berat mereka dicuri orang. Kami mengimbau seluruh perusahaan besar swasta meningkatkan pengamanan agar kejadian seperti ini tidak terulang," kata Kepala Satuan Reskrim Polres Kotawaringin Timur Iptu Reza Fahmi di Sampit, Selasa.

Pencurian suku cadang alat berat dialami perusahaan perkebunan kelapa sawit PT Agro Bukit pada pekan lalu. Suku cadang salah satu ekskavator milik mereka dicuri orang saat diparkir di Sungai Binti Estate, Divisi II, Blok E32/33 Desa Natai Baru, Kecamatan Mentaya Hilir Utara.

Ekskavator itu sebelumnya digunakan oleh pekerja untuk menggali parit di area perkebunan tersebut. Saat malam tiba, pekerjaan dihentikan dan ekskavator diparkir di lokasi sekitar penggalian parit, sedangkan bekerja kembali ke mess karyawan.

Pencuri yang diduga lebih dari satu orang diperkirakan beraksi sekitar pukul 03.00 dini hari. Saat itu memang tidak ada pekerja yang mengawasi ekskavator. Suku cadang yang dicuri adalah main pump hydroulick mini excavator komatsu PC 45 MR/3 (MX2). Harga suku cadang alat berat itu sekitar Rp170 juta.

"Kami sudah meminta keterangan beberapa saksi terkait kejadian itu. Mudah-mudahan kasus ini segera terungkap dan pelakunya bisa ditangkap," harap Reza.

Perusahaan diminta meningkatkan pengamanan aset-aset, khususnya alat berat karena harganya cukup mahal. Untuk mencegah pencurian alat berat harus ditempatkan di lokasi yang mudah dipantau petugas keamanan kebun.

Masalah ini harus menjadi perhatian serius mengingat jumlah perusahaan perkebunan kelapa sawit dan pertambangan di Kotawaringin Timur cukup banyak. Jangan sampai pencurian suku cadang alat berat kembali terjadi karena lengahnya pengamanan oleh perusahaan.

Editor: Ronny

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Related Posts :

0 Response to "Waspada!! Alat Berat Di Perkebunan Jadi Sasaran Pencuri"

Posting Komentar