Palangka Raya (Antara Kalteng) - Razia gabungan kembali dilakukan Pemerintah Kota Palangka Raya bersama aparat Polres dan Kodim pada Sabtu malam dan berhasil mengamankan belasan juru parkir liar yang membandel dan mengabaikan peraturan yang sudah ditetapkan.
"Razia yang digelar pada Sabtu malam (12/11) ini melibatkan pihak Dinas Perhubungan Kota Palangka Raya, Satuan Polisi Pamong Praja Kota, Polres Kota, Kodim dan Denpom yang keseluruh personel gabungan berjumlah 140 orang," kata Kepala Bidang Perparkiran Dinas Perhubungan Kota Palangka Raya, Kuling.
Dia mengatakan, pada razia juru parkir liar ini kembali mengamankan 13 orang, dan mereka akan dikenakan sanksi mulai teguran hingga dikenakan sanksi tindak pidana ringan.
"Juru parkir yang berhasil diamankan dibawa menuju Kantor Polisi Pamong Praja Kota untuk pendataan, serta dilakukan sidang tindak pidana ringan (tipiring) dan akan kita buat surat pernyataan kepada mereka," katanya.
Dia menjelaskan kegiatan ini merupakan yang ketiga kalinya selama tahun anggaran 2016, kegiatan tersebut akan dilaksanakan selama lima hari dan di tempat yang berbeda-beda.
"Ke 13 juru parkir yang sudah diamankan tersebut hasil dari razia dan pengamanan petugas serta personel gabungan di empat lokasi yaitu, jalan Yos Sudarso depan Kantor TVRI, Katamso, Bundaran Besar dan Jalan Seth Adji yang mana di tempat dan lokasi-lokasi tersebut adalah kawasan bebas parkir dan tidak dikenakan punggutan," katanya.
Dia berharap dengan dilaksanakan kegiatan tersebut masyarakat dapat mengerti dan memahami serta menjadi lebih lega, karena sebelumnya banyak laporan masyarakat yang mengeluhkan tentang pungutan parkir di sembarang tempat, sehingga aparat segera menindak dan mengamankan para pelaku juru parkir liar tersebut.
Untuk area parkir resmi di Kota Palangka Raya ada 186 lokasi dan semua juru parkir memiliki kontrak dan kartu resmi selaku juru parkir dari Dinas terkait, demikian Kuling.
Editor: Zaenal Abidin
COPYRIGHT © ANTARA 2016
0 Response to "Razia Gabungan, 13 Juru Parkir Liar di Palangka Raya Diamankan"
Posting Komentar