Sempat padam listrik di Kotim, bagaimana UNBK?

Sampit (Antaranews Kalteng) - Pemadaman listrik yang sempat terjadi sejak Selasa (3/4) malam hingga Rabu siang di Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, tidak sampai mengganggu ujian nasional berbasis komputer (UNBK) di daerah itu.

"Berdasarkan laporan dari pata kepala sekolah bahwa semua sudah teratasi dan UNBK tetap berjalan. Sekolah menggunakan genset," kata Kepala Dinas Pendidikan Kotawaringin Timur, Bika Ekawardhana di Sampit, Rabu.

Pemadaman listrik terjadi di sebagian wilayah di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah akibat gangguan pada jalur transmisi. Kondisi ini dikeluhkan masyarakat karena sangat mengganggu aktivitas.

Pasokan listrik dan internet menjadi keharusan dalam pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang berlangsung pada Senin (2/4) hingga Kamis (5/2). Jika listrik dan internet terganggu, maka ujian nasional berbasis komputer tidak bisa dilaksanakan.

Untungnya kemungkinan terjadinya kendala tak terduga, sudah diantisipasi. Sejak jauh hari, Dinas Pendidikan menyurati PT PLN dan PT Telkom untuk membantu mencegah munculnya gangguan.

Setiap sekolah yang menggelar ujian nasional berbasis komputer, telah menyiapkan genset sebagai antisipasi jika terjadi pemadaman listrik. PT PLN dan PT Telkom pun mengirim pegawai mereka berjaga di setiap sekolah untuk mengantisipasi jika terjadi gangguan listrik maupun internet.

Ternyata benar, saat ini terjadi pemadaman listrik. Namun karena sudah diantisipasi, akhirnya masalah bisa diatasi dan ujian nasional berbasis komputer tetap bisa dilaksanakan.

"Kami berterima kasih atas bantuan PT PLN dan PT Telkom. Mudah-mudahan tidak ada kendala sampai pelaksanaan UNBK berakhir. Semoga hasil yang dicapai seluruh peserta juga memuaskan," harap Bima.

Ujian nasional berbasis komputer tingkat SMK diikuti sebanyak 2.189 siswa SMK yang terdaftar sebagai peserta ujian nasional yang tersebar di 24 sekolah di Kotawaringin Timur. Ada 14 peserta tidak hadir yakni 13 orang berhenti sebelum UNBK dan satu orang sakit sehingga harus mengikuti ujian susulan.
 

Related Posts :

0 Response to "Sempat padam listrik di Kotim, bagaimana UNBK?"

Posting Komentar