
"Iya. Targetnya, museum Kabupaten Gunung Mas dapat terealisasi pada tahun 2019," ucapnya.
Ia mengatakan, sejauh ini proses untuk mewujudkan adanya sebuah musem di Kabupaten berjuluk Habangkalan Penyang Karuhei tatau itu, sudah sampai pada tahapan selesainya Peraturan Bupati (Perbup), kemudian masih menunggu petunjuk pelaksanaan dari Bupati.
Menurutnya, salah satu lokasi yang sempat disarankan Bupati Gumas adalah Sanggar yang terletak di di Jalan Letjend Soeprapto Kuala Kurun. Namun mengalami kendala, lantaran kondisi lokasi yang tidak memungkinkan menurut pertimbangan dari Kepala dan Sekretaris Dikbud Gumas.
"Atas pertimbangan itu, pak Bupati menyarankan untuk dibentuk tim dalam rapat koordinaasi dalam rangka penetapan lokasi, dan rencana aksi pembentukan museum mengingat Perbup nya sudah selesai. Dalam tahun ini rapat itu dilaksanakan," tandasnya.
Ia menambahkan, dengan adanya museum nantinya dapat menampung dan menyimpan benda bersejarah dan mengandung nilai kebudayaan yang kuat dari berbagai wilayah di Kabupaten Gumas.
"Apabila tidak kita kelola dengan baik, dan benar maka akan menjadi sesuatu yang hilang tanpa adanya upaya-upaya pelestarian budaya yang kita lakukan," demikian Christira Elyswandi.
0 Response to "Museum Gunung Mas bisa segera terwujud?"
Posting Komentar