Ribuan Warga Kalteng Ikuti Apel Nusantara Bersatu

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Ribuan warga Kalimantan Tengah, khususnya yang bermukim di Palangka Raya pada Rabu di halaman Korem 102 Panju Panjung antusias untuk mengikuti apel Nusantara Bersatu.

"Digelarnya acara ini dalam rangka membina dan mempererat rasa persatuan dan kesatuan sebagai satu wujud membina serta memelihara kebinekaan," kata Danrem 102 Panju Panjung, Kolonel Arm M. Naudi Nurdika usai acara.

Naudi mengatakan, jajaran TNI-Polri juga siap dicurahkan untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika.

"Tapi kami juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan serta ketertiban sehingga semboyan Bhineka Tunggal Ika di Indonesia tetap terjaga," katanya.

Selanjutnya, dari pantauan di lapangan, ribuan warga yang hadir itu diantaranya terdiri dari para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, elit politik, pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, pemerintah Kota Palangka Raya, kalangan akademisi, budayawan , TNI, Polri serta unsur-unsur kepemudaan seperti mahasiswa, dan pelajar.

Tturut hadir juga dalam acara itu ialah Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, Kapolda Kalteng, Brigjenpol Fakhrizal dan juga Wali Kota Palangka Raya, Riban Satia.

Pada acara yang berakhir sekira pukul 12.00 WIB itu menampilkan berbagai pertunjukan seperti tari daerah, pembacaan puisi, pembacaan orasi kebhineka tunggal ikaan dan ditutup dengan acara kirab atau pawai Nusantara Bersatu.

Selan itu juga ditampilkan berbagai peralatan tempur milik TNI seperti pistol, senjata api laras panjang serta peralatan penyelamat seperti perahu karet dan pelampung.

Editor: Zaenal Abidin

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Related Posts :

0 Response to "Ribuan Warga Kalteng Ikuti Apel Nusantara Bersatu"

Posting Komentar