1,3 Juta Masyarakat Kalteng Jadi Peserta BPJS Kesehatan

Palangka Raya (Antara Kalteng) - Dewan Jaminan Sosial Nasional mengatakan 1,3 juta jiwa lebih warga di Provinsi Kalimantan Tengah telah menjadi peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan di provinsi tersebut.

"Data yang kami terima dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan pusat tercatat jumlah peserta di Kalimantan Tengah mencapai 1.358.478 jiwa," kata anggota Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) Zaenal Abidin di Palangka Raya, Jumat.

Pernyataan itu disampaikan saat berkunjung ke Kantor LKBN Antara Biro Kalimantan Tengah sebagai rangkaian monitoring dan evaluasi penyelenggaraan BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan provinsi itu.

Jumlah itu terdiri dari 487 ribu lebih peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI), 510 ribu lebih peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) dan 160 ribu lebih peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU). Ada juga 38 ribu lebih peserta bukan pekerja, dan kepesertaan jaminan kesehatan daerah tercatat sebanyak 161 ribu lebih, kata Zaenal.

Dia mengatakan, DJSN juga menerima data jika Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) di Provinsi berjuluk "Bumi Tambun Bungai" dan "Bumi Pancasila" yang telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan hingga 30 September 2016 berjumlah 305.

"Itu terdiri dari 198 puskesmas, 56 dokter praktik perorangan dan 51 klinik pratama. Sementara rasio peserta terhadap FKTP rata-rata 1 dokter/layanan kesehatan berbanding 4.454 peserta," katanya.

Anggota DJSN lain, Taufik Hidayat juga mencatat kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di Kalteng dilihat dari jumlah perusahaan yang menjadi peserta program Jaminan Kecelakaan Kerja/Jaminan Kematian (JKK/JKM) tercatat 4.371 badan usaha.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan melalui program PPU tercatat 221 ribu lebih, program PBPU tercatat 8,5 ribu lebih dan program peserta jasa konstruksi tercatat 181 ribu lebih.

"Untuk program Jaminan Hari Tua (JHT) terdiri dari 4.100 badan usaha dengan kepesertaan tenaga kerja terdiri dari 742.269 PPU dan 2.507 PBPU. Sementara untuk program jaminan pesiun terdiri dari 1.178 badan usaha dan 124.645 peserta," tambahnya. 

Editor: Zaenal Abidin

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Related Posts :

0 Response to "1,3 Juta Masyarakat Kalteng Jadi Peserta BPJS Kesehatan"

Posting Komentar