Warga Palangka Raya Terima Rastra Sebanyak 5 ribu KPM

Palangka Raya (Antaranews Kalteng) - Jumlah penerima beras sejahtera (Rastra) di Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, pada periode 2018 ialah sebanyak 5.313 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

"Jumlah penerima Rastra tidak berubah dari tahun kemarin yakni 5.313 KPM. Perubahan hanya terjadi kepada penerima manfaat dengan jumlah beras sebanyak 53,130 ton," kata Wali Kota Palangka Raya Dr HM Riban Satia, Jumat.

Dia mengatakan, penyaluran Rastra pada tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya yang mana pada 2017 KPM harus menebus sementara di tahun ini dibagikan gratis.

"Untuk itu pada hari ini dilaksanakan sosialisasi pendistribusian Rastra yang diikuti para camat dan lurah sehingga perubahan penyaluran ini tidak mengalami kendala teknis," katanya.

Riban menegaskan, bahwa dirinya tidak mau ada penyelewengan atau keterlambatan pendistribusian beras sejahtera kepada para keluarga penerima manfaat.

"Jangan coba-coba memanipulasi, jika ditemukan maka akan saya kenakan sanksi tegas. Jangan juga terlambat menyalurkan hak masyarakat. Kalau memang ada kendala segera laporkan agar kita bisa cari solusinya," kata wali kota "Kota Cantik" dua periode ini.

Baca: Palangka Raya Hentikan Distribusi Rastra Pada 2018

Berdasarkan data, Bulog Kalteng, jumlah keluarga penerima manfaat (KPM) di 13 kabupaten dan satu kota di Kalteng berjumlah 81.384 kepala keluarga dengan jumlah beras 813,840 ton.

Pertama, untuk Kabupaten Kotawaringin Timur jumlah KPM 21.126 dengan jumlah 211,260 ton beras, Kabupaten Kapuas berjumlah 11.168 KPM dengan total 111,680 ton beras dan Kabupaten Barito Selatan 3.121 KPM dengan total 31,210 ton beras.

Selanjutnya Kabupaten Barito Utara 4.126 KPM dengan total 41,260 ton beras, Sukamara 1.394 jumlah KPM total beras yang diterima 13,940 ton serta Lamandau 2.538 KPM kemudian untuk total beras yang diterima sebanyak 25,380 ton.

Kabupaten Seruyan KPM yang menerima sebanyak 3.567 dengan total 35,670 ton beras, Kabupaten Katingan 4.961 KPM total beras yang diterima 49,610 kemudian Kabupaten Pulang Pisau KPM berjumlah 6.139 dengan total 61,390 ton beras.

Untuk Kabupaten Gunung Mas menerima sebanyak 2.623 KPM dengan total 26,230 ton beras, Kabupaten Barito Timur 3.279 dengan total 32,790 ton beras sedangkan Kabupaten Murung Raya KPM yang menerima 3.866 sedangkan jumlah beras yang diterima sebanyak 38,660 ton.

Terakhir Kabupaten Kotawaringin Barat jumlah KPM yang menerima Rastra sebanyak 8.163 dengan jumlah beras 81,630 ton.

Related Posts :

0 Response to "Warga Palangka Raya Terima Rastra Sebanyak 5 ribu KPM"

Posting Komentar