Harapan ini sekaligus menindaklanjuti adanya anggapan dan penilaian sebagian masyarakat yang melihat hubungan Gubernur dan Wakil Gubernur kurang harmonis, kata Sriosako di gedung DPRD Kalteng Kota Palangka Raya, Rabu.
"Gubernur saat menghadiri malam Tahun Baru 2018 juga kan menyampaikan agar keharmonisan di Kalteng semakin meningkat. Memang benar, kalau harmonis ini bisa terjaga dan meningkat, yang lain akan mengikuti saja," tambahnya.
Anggota Komisi A DPRD Kalteng ini juga berharap agar Gubernur memberikan kepastian terkait apa yang akan dikerjakan sekaligus memberikan penilaian kinerja secara objektif terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN).
Politisi Partai Nasdem ini mengaku banyak menerima keluhan dari ASN di lingkungan Pemprov Kalteng yang merasa kebingungan karena tidak memiliki kepastian jenjang karier, sehingga dalam bekerja pun menjadi kurang optimal.
"Banyak ASN yang bekerja bahkan tidak tahu arah dan asal-asalan turun ke Kantor. Walaupun kita harus akui, ada juga ASN yang memang benar-benar pemalas. Tapi, kondisi sekarang ini berbeda. Ini yang perlu diperhatikan Gubernur," kata Sriosako.
Sebelumnya, Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran mengaku masih banyak menemukan (ASN) di provinsi ini yang bermain permainan dalam jaringan atau daring dan merokok serta bermalas-malasan saat jam kerja.
Dia mengatakan tindakan sebagian ASN jangan terulang lagi di tahun 2018 ini karena sangat mengganggu produktivitas dan kinerja yang serius bekerja.
"Kalau sudah istirahat, selesai kerja, ya silakan saja mau apa. Tapi kalau masih jam kerja, saja tekankan hindari bersantai. Saya tidak mau lagi menemukan ada yang bermalas-malasan, apalagi main game dan merokok saat jam kerja," kata Sugianto.
0 Response to "Hubungan Gubernur Dan Wakil Diharapkan Semakin Harmonis"
Posting Komentar