Potensi Besar! Kotim Kembangkan Wisata Susur Sungai Mentaya

Sampit (Antara Kalteng) - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, memutuskan mengembangkan wisata susur Sungai Mentaya mulai 2017.

"Kami bertekad wisata susur sungai dapat mulai dilaksanakan pada tahun 2017. Potensinya besar dan ini diharapkan menjadi salah satu wisata favorit," kata Bupati H Supian Hadi di Sampit, Sabtu.

Sungai Mentaya membelah Kota Sampit, memiliki fungsi sangat penting bagi masyarakat. Selain sarana mencapai dua kecamatan yang belum terhubung jalan darat yakni Seranau dan Pulau Hanaut, sungai ini juga menyimpan potensi wisata yang bisa dikembangkan.

Hilir mudik aktivitas masyarakat di sungai menjadi pemandangan menarik bagi wisatawan. Mereka juga akan disuguhi pemandangan permukiman warga di bantaran sungai dan bermacam aktivitasnya.

Wisata susur sungai kian menarik karena sejumlah objek wisata bisa dicapai melalui jalur sungai. Yakni ikon kota Patung Jelawat dan hutan alami Sagonta Kota yang kini juga dikembangkan secara serius.

"Ada tiga rute yang rencananya kami kembangkan. Yakni ikon Jelawat ke Sagonta Kota, rute ikon Jelawat ke Desa Pelangsian dan rute menyusuri Sungai Mentaya dari ikon jelawat ke daerah Bandara Haji Asan memutar melalui Seranau ke Remiling dan kembali ke ikon Jelawat," kata Supian.

Susur sungai adalah salah satu wisata yang akan dikembangkan secara serius. Ini untuk mendukung tekad pemerintah daerah menjadikan Sampit sebagai kota tujuan wisata mulai tahun 2017.

Supian menyatakan, Kotawaringin Timur memiliki potensi pariwisata yang sangat besar, tidak kalah dengan daerah wisata lainnya. Supian yakin pariwisata akan menjadi sektor andalan baru yang mampu turut menopang perekonomian daerah dan masyarakat.

Editor: Ronny

COPYRIGHT © ANTARA 2017

Related Posts :

0 Response to "Potensi Besar! Kotim Kembangkan Wisata Susur Sungai Mentaya"

Posting Komentar