Kapolda Kalteng Instruksikan Pemeriksaan Kayu

Sampit (Antara Kalteng) - Kapolda Kalimantan Tengah Brigjen Polisi Fakhrizal memerintahkan jajarannya untuk memeriksa semua kayu yang diangkut lewat darat dan perairan guna mengantisipasi kembali maraknya pembalakan liar.

"Pembalakan liar merupakan salah satu kejahatan yang harus diwaspadai. Peredaran kayu ilegal bisa terjadi di mana saja dan bisa melalui jalur darat maupun air," kata Fakhrizal usai puncak peringatan Hari Ulang Tahun Ke-66 Direktorat Polisi Perairan di Sampit, Selasa.

Secara khusus Fakhrizal memerintahkan jajaran Polisi Perairan meningkatkan pengawasan terhadap pengangkutan kayu melalui jalur sungai. Pengawasan ketat diyakini dapat mencegah terjadinya kejahatan karena kesempatan pelaku semakin kecil.

"Selama ini Polair telah berperan aktif dan konsisten mencegah kejahatan perairan seperti illegal fishing, illegal logging, dan kejahatan konvensional lainnya," kata Fakhrizal didampingi Direktur Polair Polda Kalteng Kombes Polisi Badarudin dan Kapolres Kotawaringin Timur AKBP Hendra Wirawan.

Selama ini perairan Kalimantan Tengah cukup kondusif. Namun, Fakhrizal meminta Direktorat Polair tetap waspada dan tidak boleh lengah.

Selain pencurian ikan dan pembalakan liar, ancaman kejahatan di perairan adalah peredaran narkoba. Jalur laut dan sungai bisa saja dimanfaatkan pengedar narkoba.

"Kotawaringin Timur merupakan salah satu pintu masuk Kalimantan Tengah melalui jalur laut. Makanya kewaspadaan perlu ditingkatkan karena narkoba semakin meningkat. Seluruh kabupaten juga harus melakukan ini," tegas Fakhrizal.

Direktur Polisi Perairan Polda Kalimantan Tengah Kombes Polisi Badarudin mengatakan pihaknya terus berupaya meningkatkan kinerja dalam melayani dan mengayomi masyarakat. Tugas yang diamanahkan akan dijalankan sekuat tenaga agar mencapai hasil maksimal.

"Kami terus berusaha menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di sepanjang alur sungai dan pesisir pantai di Kalimantan Tengah. Kami juga bekerja sama dengan semua pihak untuk bersama-sama melayani masyarakat," kata Badarudin.

Saat ini Direktorat Polisi Perairan Kalimantan Tengah diperkuat 167 personel yang tersebar di 11 markas unit. Untuk pengamanan dan pengawasan, mereka menggunakan 32 armada berbagai jenis dan ukuran.

Editor: Zaenal Abidin

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Related Posts :

0 Response to "Kapolda Kalteng Instruksikan Pemeriksaan Kayu"

Posting Komentar