Cegah Korupsi dan Narkoba Sejak Usian Dini, Kata Bupati Pulpis

Pulang Pisau (Antara Kalteng) - Bupati Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, H Edy Pratowo mengaku dirinya mendukung upaya pencegahan korupsi dan obat-obatan terlarang dimulai dari usia dini.

"Upaya pencegahan ini harus dilakukan sejak usia dini agar peluang terjadinya tindak korupsi dan penggunaan obat-obatan pada saatnya nanti bisa dihindari dan diminimalisir," kata Edy Pratowo di Pulang Pisau, Minggu.

Dikatakannya, kegiatan-kegiatan dan sosialisasi harus dilakukan oleh instansi terkait untuk menumbuhkan rasa anti terhadap tindakan terlarang dan berbahaya tersebut.

Menurut dia, kegiatan-kegiatan yang bersifat positif juga perlukan diberikan untuk menjadi tempat komunikasi dan berinteraksi melalui berbagai cara.

Maraknya perkembangan dunia internet juga harus diwaspadai oleh para orang tua. Pengawasan harus lebih diperketat, karena anak-anak sekarang ini lebih mudah menggunakan akses teknologi tersebut untuk mendapatkan informasi.

Pria yang akhir tahun ini menerima "The Best Inspirator" dari LKBN ANTARA Biro Kalimantan Tengah ini sekaligus membuka kegiatan lomba mewarnai untuk tingkat TK dan SD di GPU Handep Hapakat dan menyempatkan diri melihat kreativitas anak-anak tersebut. Lomba mewarnai ini dilaksanakan oleh Kejaksaan Negeri Pulang Pisau bekerjasama dengan Kader Anti Narkoba (KAN) di daerah setempat.

Kasi Intel Kejaksaan Negeri Pulang Pisau, Cahyana Bagus Sugiarta mengatakan kegiatan lomba mewarnai dengan tema cegah korupsi sejak usia dini, dilaksanakan pihaknya dalam rangkaian Hari Anti Korupsi dengan beberapa kreteria penilaian dan kreativitas yang dikedepankan. Melalui kegiatan ini diharapkan menjadi media sosialisasi kepada masyarakat, dan upaya pencegahan ini harus dilakukan secara maksimal.

Ketua KAN setempat, M Yakin Efendi mengatakan bahwa lomba mewarnai ini diikuti sebanyak 200 peserta dari berbagai sekolah TK dan SD di Kota Pulang Pisau. Salah satu tujuannya adalah menanamkan sejak dini untuk meyebarluaskan upaya pencegahan tindak korupsi dan penggunaan narkoba.

Editor: Zaenal Abidin

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Related Posts :

0 Response to "Cegah Korupsi dan Narkoba Sejak Usian Dini, Kata Bupati Pulpis"

Posting Komentar