Kita Harus Hargai Dan Junjung Tinggi Perjuangan Pahlawan, kata Mugeni

Buntok (Antara Kalteng) - Penjabat Bupati Barito Selatan, Kalimantan Tengah Mugeni mengatakan, semua masyarakat harus menghargai dan menjunjung tinggi perjuangan para pahlawan yang merebut Kemerdekaan negara ini di masa lalu.

Hal tersebut dikatakan dalam sambutan yang disampaikan Mugeni pada upacara Nusantara Bersatu yang berlangsung di halaman kantor Bupati setempat di Buntok, Rabu.

Karena itu, melalui kegiatan yang dilaksanakan di tingkat kabupaten, provinsi maupun pusat ini pada intinya untuk menghargai dan menjujung tinggi nilai-nilai dan jasa perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan.

"Semangat para pejuang itu perlu kita teruskan dengan cara membangun negeri yang sejahtera adil dan makmur," ucap Mugeni.

Sehubungan dengan itu kata dia, bupati berharap kepada seluruh masyarakat bisa menyatukan langkah untuk membangun bangsa dan negara ini khususnya membangun kabupaten Barito Selatan ini.

"Mari kita bersama-sama dengan semangat Bhinneka Tunggal Ika bergotong royong untuk terus membangun negara dan bangsa ini," tambah dia.

Sementara Dandim 1012 Buntok Letkol Inf Didik Purwanto mengatakan kegiatan upacara Nusantara Bersatu ini tujuannya untuk terus membangkitkan semangat Bhinneka Tunggal Ika.

"Memang kita sudah bersatu dan sudah ada rasa persatuan, dan yang terpenting rasa persatuan serta semangat Bhinneka Tunggal Ika itu harus tetap tertanam pada generasi muda bangsa ini," ucap Didik Purwanto.

Ia menyampaikan, dari kegiatan yang dilaksanakan ini sudah terlihat bagaimana Satuan Kerja Perangkat Daerah, generasi muda dan masyarakat tampil bersama-sama. Hal itu menujukan bahwa nusantara tetap bersatu dan tidak terpecah belah.

Editor: Ronny

COPYRIGHT © ANTARA 2016

Related Posts :

0 Response to "Kita Harus Hargai Dan Junjung Tinggi Perjuangan Pahlawan, kata Mugeni"

Posting Komentar