Infrastruktur Jalan Masih Jadi Prioritas Bupati Barito Timur

Tamiang Layang (Antaranews Kalteng) - Bupati Barito Timur, Kakimantan Tengah, Ampera AY Mebas bersama Kepala Bappeda Panahan Moetar, Asisten II Yuliantara, Canat Benua Lima dan beberapa kepala SOPD mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di aula Kantor Kecamatan Benua Lima, Selasa.  
Bupati Bartim Ampera AY Mebas mengatakan, musrenbang menentukan arah pembangunan sesuai harapan dari aspirasi masyarakat ke depan.
"Dari hasil muarenbang tadi diketahui, masyarakat masih memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan di wilayah kecamatan Benua Lima," kata Ampera.
Menurut Ampera, segala usulan masyarakat banyak terkait dibidang infrastruktur jalan. Kedepan akan menjad prioritas untuk dituntaskan, terutama jalan poros.
Jalan poros terus ditingkatkan secara bertahap tiap tahun anggaran hingga tuntas. Sehingga jalan penghubung seperti jalan Desa Maragut - Bamban dituntaskan setelah jalan poros.
Menurut Ampera, persentasi jalan poros saat ini mencapai 80 persen. Jika ditingkatkan pada tahun anggaran 2018, persentasinya mencapai 85 persen.
Walaupun infrastruktur sangat penting, Ampera juga meminta pemberdayaan masyarakat diutamakan karena sangat berimplikasi dengan ekonomi masyarakat.
"Usulan masyarakat terkhusus di dibidang pemberdayaan masyarakat kiranya bisa ditingkatkan untuk mendongkrak ekonomi masyarakat," katanya.
Kades juga diingatkan untuk menyusun program yang saling berintegrasi dan bersinergi agar menghasilkan perceoatan pembangunan.
Yang lebih penting lagi adalah kordinasi dengan Pemerintah Kabupaten untuk bersinergi dengan tetap berkoordinasi dengan teknis SOPD sesuai, katanya.
"Melalui sinergisitas antara Pemerintah Desa dan kabupaten dalam merealisasikan pembangunan akan sangat baik untuk percepatan pembangunan. Namun harus tetap berkoordinasi agar tidak terjadinya tumpang tindih pekerjaan maupun anggaran," demikian Ampera. 

Related Posts :

0 Response to "Infrastruktur Jalan Masih Jadi Prioritas Bupati Barito Timur"

Posting Komentar