Bupati Kotawaringin Timur Supian Hadi di Sampit, Jumat menyatakan kesiapannya sebagai tuan rumah pelaksanaan jambore wartawan nasional tersebut.
"Dari segi pembiayaan kami pemerintah Kotawaringin Timur siap. Sekarang tinggal PWI provinsi Kalteng dan PWI Kotawaringin Timur siap atau tidak menjadi tuan rumah event nasional," tambahnya.
Meski belum ada jawaban yang pasti dari PWI Kalteng, Supian Hadi tetap berharap nantinya jambore wartawan nasional bisa digelar di Kotawaringin Timur.
"Ini adalah tantangan karena acaranya merupakan event nasional. Saya harap PWI Kalteng dan PWI Kotawaringin Timur segera memberikan jawaban kepastian kapan kegiatan itu akan digelar," katanya.
Supian Hadi mengungkapkan, dengan adanya kegiatan level nasional maka hal itu adalah sebuah kesempatan untuk mempromosikan potensi daerah, terutama sektor wisata.
"Sektor wisata Kotawaringin Tumur butuh promosi agar lebih dikenal masyarakat luas, tidak hanya masyarakat lokal, namun juga secara nasional dan internasional," ucapnya.
Sementara itu Ketua PWI Kabupaten Kotawaringin Timur, Andri Rizky Agustian menyatakan kesiapannya untuk menjadi tuan rumah sekaligus panitia dari kegiatan jambore wartawan nasional.
"Selama di dukung pemerintah daerah kami siap untuk menjadi tuan rumah. Sekarang tinggal PWI Provinsi Kalteng," ungkapnya.
Lebih lanjut Andri mengatakan, PWI siap bersinergi dan mendukung program pembangunan pemerintah daerah.
0 Response to "Pemkab Dukung Jambore Wartawan Nasional di Kotim"
Posting Komentar