Legislator Ini Ajak Masyarakat Kotim Gemar Konsumsi Ikan

Sampit (Antara Kalteng) - Anggota Komisi II DPRD Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Cici Desilia mengajak masyarakat daerah itu untuk gemar mengkonsumsi ikan.

"Ikan kaya akan gizi, mineral, nutrisi dan vitamin yang mampu memberikan manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh, untuk itu maayarakat harus mengkonsumsinya," katanya di Sampit, Selasa.

Menurut Cici, ikan sangat mudah bi dapat di Kotawaringin Timur, bahkan di beberapa tempat ikan tidak perlu harus dibeli, dengan cukup memancing atau menggunakan alat tangkap lainnya ikan bisa didapat.

Dengan melimpahnya ikan di sungai, danau dan laut, diharapkan dapat membuat masyarakat lebih gemar lagi mengkonsumsi ikan.

"Yang jelas ikan lebih baik daripada daging dan ayam. Mengkonsumsi ikan dapat memberikan manfaat bagi jantung. Ikan juga sangat baik untuk tumbuh kembang anak," katanya.

Lebih lanjut Cici mengatakan, manfaat lain mengkonsumsi ikan secara teratur dengan baik dan benar adalah dapat menekan resiko kangker jadi mengkonsumsi ikan tidak ada ruginya.

Sementara itu, untuk mempermudah masyarakat perkotaan mendapatkan ikan yang siap dikonsumsi, Dinas Perikanan Kabupaten Kotawaringin Timur membuka gerai oleh-oleh khas ikan.

Kegiatan tersebut mengusung salah satu program dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yakni Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan).

Gerai oleh-oleh ikan khas Kotawaringin Timur tersebut dijadikan satu dengan rumah kemasan jelawat yang sudah ada sebelumnya.

Selain membantu dalam pemasaran produk lokal, rumah kemasan juga membantu pelaku UMKM binaan Dinas Prrikanan Jotawaringin Timur untuk mendesain kemasan.

"Program ini salah satu yang dicanangkan KKP untuk menggalakkan masyarakat gemar ikan hingga produksi olahan ikan," kata Kepala Dinas Perikanan, Heriyanto kepada wartawan.

Heriyanto mengatakan, selain membudayakan masyarakat gemar makan ikan, dengan dibukanya gerai oleh-oleh juga sebagai sarana memfasilitasi pelaku UMKM yang ada di Kotim dalam hal pemasaran hasil produksi mereka.

Selama ini salah satu yang menjadi penghambat UMKM di Kotim untuk berkembang yakni menjual hasil olahan yang mereka produksi.

Editor: Admin Kalteng

COPYRIGHT © ANTARA 2017

Related Posts :

0 Response to "Legislator Ini Ajak Masyarakat Kotim Gemar Konsumsi Ikan"

Posting Komentar